Kamis, 15 Desember 2016

Beginilah cara Analisis Kesadahan Total

Alat yang diperlukan

·      Labu Erlenmeyer 100 mL / 200 mL
·      Gelas ukur 25 mL
·      Alat suntik 1 mL / 10 mL
·      Botol semprot

Reagent yang diperlukan

·      Larutan standar EDTA  0.01 M
·      Larutan Buffer pH 10.1 ± 0.1
·      Indikator Eriochrome black T (EBT).
·      Aquadest




Cara Kerja


·      Masukkan sampel ke dalam labu erlenmeyar sesuai dengan volume yang tertera pada Tabel.

·      Tambahkan 1 mL larutan buffer pH 10.1± 0.1

·      Tambahkan indikator Eriochrome Black T (EBT) hingga berwarna merah anggur.

·      Hisap larutan standar EDTA dengan suntikan 1 ml atau 10 ml.

·      Titrasi sampel dengan larutan standar EDTA hingga terjadi perubahan warna dari merah anggur ke biru jelas.

·      Catat volume pemakaian larutan standar EDTA.
·      Masukan volume tersebut ke persamaan :

Calsium Hardness (mg / L CaCO3) = A x B x C x 1000 / Volume Sampel
Calsium Hardness (mg / L CaCO3) = K x A

Dimana :
A = Volume pemakaian Larutan standar EDTA
B = Konsentrasi lar.std EDTA
C = Mr CaCO3 = 100 gr/mol
K = Konstanta (dilihat dari Tabel 1)

Sample
K
Volume Sampel
Bak / Basin
40
25 mL
Raw Water
40
25 mL
Cooling Water
40
25 mL
Boiler Feed Water
20
50 mL
Softener Water
20
50 mL











Hubungi: Ridho Muhtadi (081513515678) untuk konsultasi perawatan boiler lebih lanjut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar